JENIS-JENIS BID'AH

Sumber: apkpure com



Sebelum kita mulai pembahasannya, alangkah baiknya kita mengetahui terlebih dahulu 'Apa itu Bid'ah?'

Bid'ah adalah suatu hal atau suatu perbuatan yang tidak ada dan tidak dikerjakan oleh Nabi SAW

Dalam pengertiannya bid'ah merupakan kata yang berkonotasi negatif. Tapi apakah bid'ah memang mutlak semuanya sesat dan tidak boleh dikerjakan?

Dalam kitab Hisnussunnah Wal Jama'ah ternyata bid'ah itu terbagi menjadi 5 bagian:


1. Bid'ah Wajib

Sumber: quran30.net

Nah, ternyata ada juga lho bid'ah yang wajib. Apa contohnya?

Contohnya ketika Kholifah Abu Bakar RA mengumpulkan Al-Qur'an yang ditulis oleh Zaid bin Tsabit. Pengumpulan Al-Qur'an itu bertujuan agar ayat-ayat Al-Qur'an tidak berserakan dimana-mana, dan supaya para penghafal Al-Qur'an mudah menghafalkannya

Coba bayangkan, bagaimana jika bid'ah ini tidak dikerjakan? Pasti kita akan sulit menghapal Al-Qur'an. Jangankan menghafal, membacanya aja sulit karena belum dikumpulkan

2. Bid'ah Mustahabbah (Sunnah)

Sumber: jualo.com

Selain ada yang dihukumi wajib, bid'ah ada pula dihukumi sunnah. Namun bid'ah sunnah ini juga tergantung bagaimana cara kita menggunakannya. Bisa menjadi sunnah atau malah berbalik menjadi haram

Contoh bid'ah mustahabbah ini adalah mikrofon dan sound system

Benda mikrofon dan sound system bisa menjadi sunnah apabila digunakan untuk kebaikan, seperti memperbesar suara ceramah, adzan, ta'lim, DLL. Namun bisa saja menjadi haram apabila digunakan sebagai nyanyi-nyanyi pengundang syahwat keburukan

Bahkan jika di suatu ta'lim banyak jama'ahnya, sehingga suara Ustadz yang berbicara tidak terdengar sampai ke belakang, bisa saja mikrofon itu menjadi bid'ah yang wajib

3. Bid'ah Muharromah

Sumber: vemale.com

Bid'ah Muharromah adalah bid'ah yang dihukumi haram, dan tidak boleh dikerjakan

Contoh dari bid'ah ini adalah adat perkawinan yang berasal dari orang barat yang bertentangan dengan syari'ah Islam

Namun jika ada adat yang tidak bertentangan dengan ajaran Islam, masih satu frame dengan ajaran Islam, maka itu beda lagi hukumnya

4. Bid'ah Mubah

Sumber: lureyourfish.com

Mubah artinya boleh dikerjakan boleh tidak. Jadi bebas, kita mau mengerjakannya atau tidak itu tidak masalah

Contoh dari Bid'ah Mubah adalah alat pancing dan berbagai jenis makanan

Pada zaman Rosulullah tidak ada nelayan yang memakai alat pancing yang seperti orang-orang sekarang pakai. Di zaman Rosulullah juga belum ada berbagai jenis dan bentuk makanan seperti sekarang. Tentu yang dimaksud berbagai jenis dan bentuk makanan disini adalah makanan yang tidak haram

5. Bid'ah Makruhah

Sumber: ba-bamail.com

Seperti namanya, bid'ah ini dihukumi makruh

Makruh adalah perbuatan yang jika dikerjakan tidak mendapatkan dosa namun dibenci oleh Allah SWT

Contoh dari bid'ah ini adalah perhiasan masjid yang dapat memalingkan kekhusyukan
Karena bisa saja kan orang pada ke masjid bukannya untuk beribadah kepada Allah tapi untuk berselfie ria dan ajang pamer belaka?

Maka dari itu perhiasan masjid yang berlebihan dan dapat memalingkan kekhusyukan dihukumi bid'ah makruhah



Itulah 5 jenis bid'ah yang kita pelajari pada saat ini

Maka dari itu, mulai sekarang berhati-hatilah membid'ahkan orang lain. Karena tidak semua hal-hal yang tidak dilakukan Rosulullah itu langsung dihukumi haram dan sesat

Jika kalian mau belajar banyak tentang pembahasan bid'ah, saya sarankan belajarlah kepada Ustadz-Ustadz Sunni yang keilmuannya diakui dan bersanad kepada Rosulullah SAW. Dan kalian boleh juga membaca buku karya Ustadz Abdul Somad yang berjudul '37 Masalah Populer'. Di sana ada berbagai macam permasalahan-permasalahan yang dihadapi umat, dan salah satunya tentang bid'ah

Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih!

Comments

Popular Posts